21/05/12

Kampung Ubud Bali

Pulau Bali memang menyimpan segudang pesona yang tak akan habis dibahas, dari mulai keindahan alam yang mendunia, kebudayaannya yang menarik, hingga sampai saat ini menjadi objek pariwisata yang tersohor di pulau para dewa ini. Nah salah satu dari banyak tempat yang harus Anda kunjungi adalah Kampung Ubud. Ubud adalah sebuah tempat yang sering dijadikan tempat peristirahatah di daerah kabupaten Gianyar.

Ubud menjadi sangat menarik karena keindahan alamnya yang menakjubkan, terletak di antara sawah dan hutan yang terletak dia antara jurang-jurang atau lembah gunung. Selain keindahannya, Ubud tak bisa dilepaskan dengan kesenian yang berkembang pesat. banyak galeri-galeri seni, serta arena pertunjukan musik dan tari yang digelar hampir setiap malam secara bergantian di segala penjuru desa.


Ubud memiliki berbagai kawasan wisata yang akan memanjakan para wisatawannya, dari wisata wana hingga wisata tirta, dan diantara kawasan wisata-wisata tersebut antara lain:

Museum Rudana dan Rudana Fine Art Gallery

Museum Rudana didirikan oleh seorang kolektor lukisan, dan museum ini diresmikan oleh Presiden Soeharto tanggal 26 Desember 1995.  lebih dari 400 buah lukisan dan patung yang dibuat oleh seniman bali maupun dari luar Indonesia terpajang rapi di museum ini. Rudana Fine Art Gallery yang masih berada dalam satu kompleks didirikan pada tahun 1978 dan merupakan cikal bakal berdirinya Mueum Rudana.

Museum Puri Lukis

Museum Puri Lukis diprakarsai oleh Cokorde Gede Agung Sukawati, I Gusti Nyoman Lempad, dan Rudolf Bonnet pada tahun 1956. Museum ini merupakan museum seni rupa pertama yang dikelola oleh swasta dibawah naungan Yayasan Ratna Warta di Bali.

Pasar Seni Ubud

Karena Ubud merupakan kawasan yang sangat kental dengan seni, tak heran bila dikawasan ini terdapat Pasar seni yang menjual suvenir khas Bali. Tempat ini menjadi pusat jual beli produk-produk seni yang berasal dari dalam maupun luar Pulau Bali. 







0 comments:

Diberdayakan oleh Blogger.

  © Blogger templates 'Neuronic' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP